Bernostalgia Dengan Kartun Jadul Era 2000-an
(Source: Pinterest)
Edufriend, sebelum kepopuleran smartphone seperti saat ini, hiburan bagi anak-anak di era 2000-an awal adalah dengan menonton televisi. Berbagai jenis program ditayangkan dan menjadi favorite di kalangan anak-anak pada masa itu, salah satunya adalah serial kartun. Kartun yang tayang sehari-hari seperti teman setia yang mengisi waktu dan menghibur anak-anak kala itu.
Seiring berjalannya waktu, anak-anak yang dulu merupakan penggemar setia kartun tersebut kini tumbuh dewasa, acara televisi juga telah mengalami transformasi dan merombak programnya-hingga beberapa kartun berhenti produksi atau ditayangkan. Meskipun begitu, beberapa kartun memberikan kesan yang kuat dan masih memiliki tempat istimewa bagi penontonnya. Yuk, mari kita lihat beberapa kartun populer di era 2000-an yang bisa bikin lo bernostalgia!
1. SpongeBob SquarePants
(Source: Pinterest)
Menceritakan tentang kehidupan bawah laut yang dialami oleh SpongeBob, seorang sponge yang meninggali dasar laut di kota fiksi bernama Bikini Bottom. SpongeBob merupakan karakter yang periang dan kreatif, di samping itu, ia juga cukup ceroboh dan tak jarang membuat jengkel ikan-ikan lain. Serial ini menampilkan kisah dan kegiatan SpongeBob seperti SpongeBob yang bekerja membuat Krabby Patty, Spongebob yang hobi bermain tangkap ubur-ubur dengan sahabatnya Parick Star, SpongeBob yang mengikuti perlombaan balap dengan peliharaannya bernama Gary, hingga Spongebob yang kerap menjahili dan mengganggu tetangga guritanya yaitu Squidward.
Tak hanya adegan dan karakter yang berkesan, SpongeBob juga memiliki soundtrack yang ikonik dan diingat oleh penontonnya, sebut saja lagu temanya (SpongeBob Squarepants Theme Song), Ripped Pants, The Best Day Ever, hingga Stadium Rave.
2. Scooby-Doo
(Source: Pinterest)
Judul dari serial ini adalah nama salah satu anjing yang merupakan tokohnya, yaitu Scooby-Doo. Menceritakan kisah 5 sekawan, yaitu: Scooby-Doo, Shaggy Rogers, Fred Jones, Daphne Blake, dan Velma Dinkley dalam berpetualang memecahkan berbagai misteri terkait mistis dan kejahatan. Dalam aksinya, mereka mengumpulkan berbagai bukti-bukti, memecahkan teka-teki, dan mengungkap sosok di balik peristiwa misteri. Memiliki genre dengan sentuhan horror dan misteri, namun kartun ini berhasil mengemas tema yang menyeramkan tersebut menjadi lucu dan menyenangkan untuk disaksikan oleh anak-anak. Serial ini juga memiliki banyak plot yang tidak terduga, sehingga penonton memiliki turut menebak siapa pelaku di balik peristiwa misterius yang dihadapi oleh Scooby-Doo and Friends.
3. Popeye the Sailor Man
(Source: Pinterest)
Anak era 2000-an mungkin ada yang fomo ikutan makan bayam di masa kecilnya atau meyakini makan bayam itu bikin tubuh kuat seperti Popeye. Ya, Popeye merupakan tokoh dalam kartun yang merupakan seorang pelaut. Memiliki tampilan yang ikonik dengan topi pelaut dan cerutu di mulut. Dalam serialnya, Popeye kerap menemui hal yang tidak menyenangkan hingga penjahat yang harus dia atasi. Di adegannya, Popeye memakan bayam kaleng yang kemudian menjadikan dirinya jauh lebih kuat dan dapat mengatasi masalah dengan mudah dan cepat. Tidak hanya super kuat, Popeye juga memiliki karakter yang kreatif, pemberani, dan baik karena kerap membantu hingga melindungi sesama.
4. Tom & Jerry
(Source: Pinterest)
Serial kartun ini mengisahkan tentang Tom yang merupakan seekor kucing dan Jerry yang adalah tikus. Sesuai dengan naluri hewannya, Tom dan Jerry tidaklah akur dan sering terlibat perkelahian. Tom selalu berusaha menangkap Jerry, sedangkan Jerry merupakan tikus yang pandai dan selalu menemukan cara untuk melepaskan diri bahkan mengusili Tom. Meskipun begitu, hubungan di antara Tom dan Jerry juga cukup unik, di mana tak jarang mereka juga bekerjasama untuk mencapai sesuatu. Sehingga, love-hate relationship seperti kalimat yang pas untuk menggabarkan hubungan antara Tom dan Jerry yang kerap berkelahi, namun tidak ingin benar-benar berakhir.
5. Ben10
(Source: Pinterest)
Agaknya serial kartun ini merupakan paket lengkap dari imajinasi anak laki-laki, bahkan produk terkait Ben10 ikut populer pada masanya. Sebut saja baju serta gelang atau arloji dengan warna hijau terang dan sentuhan abu-abu, atau mainan berbentuk karakter transformasi Ben yang cukup sering ditemui di masa itu. Kartun Ben10 sendiri mengisahkan tentang Ben Tennyson yang mendapatkan perangkat alien bernama “Omnitrix”, dengan alat yang berbentuk arloji tersebut, Ben dapat merubah bentuk dan memiliki kekuatan yang beragam seperti makhluk asing. Ben merubah wujudnya seperti alien, beberapa diantaranya ialah Heartblast, Four Arms, juga Diamondhead.
Kekuatan tersebut digunakan oleh Ben untuk kebaikan dan melawan penjahat ketika ia menjelajah dunia. Tidak hanya seputar kekuatan dan petualangan, Ben10 juga mengisahkan tentang persahabatan. Dihadirkan tokoh perempuan bernama Gwen Tennyson yang merupakan sepupu Ben, serta tokoh laki-laki bernama Kevin Levin yang semula merupakan musuh Ben, namun kemudian ikut menemani Ben berpetualang dan melawan kejahatan. Bersama rekan dan kekuatan, Ben melawan kejahatan di seluruh dunia.
Nah, di atas tadi merupakan beberapa kartun yang menemani masa kecil dan berkenang bagi anak tahun 2000-an. Tidak hanya menghibur dengan tokoh yang ikonik dan cerita yang menyenangkan, namun juga memberikan pelajaran kehidupan yang baik bagi generasi masa itu. Kalo Edufriend, jaman dulu sukanya nonton apa sih?
Writer: Asyifa Qurratu Aini
Editor: Tim News Director