Whitelab Dukung ERAFEST 2025, Hadirkan Tenant dengan Promo Menarik

(Closing ERAFEST 2025 – Sumber: Dokumen Panitia)

Halo, Edufriend! Closing ERAFEST 2025 kembali digelar dengan meriah pada Kamis, 18 Desember 2025 di Ballroom Naraya Hotel, Jakarta. Event musik tahunan yang diselenggarakan oleh ERAFM-UNJ ini menghadirkan berbagai brand ternama yang turut meramaikan rangkaian acara. 

Simak artikel selengkapnya tentang Closing ERAFEST 2025 di sini. 

Salah satu brand yang memberikan dukungan dalam penyelenggaraan ERAFEST 2025 adalah Whitelab, brand skincare lokal Indonesia yang dikenal dengan kualitas produk serta harga yang terjangkau.

Awal Mula Whitelab sebagai Brand Skincare Lokal

Whitelab merupakan brand skincare lokal Indonesia yang berdiri sejak tahun 2020 dan berada di bawah naungan DECA Group. Sejak awal kehadirannya, Whitelab konsisten mengusung konsep skincare berbasis kandungan aktif yang aman, efektif, dan relevan dengan kebutuhan kulit masyarakat Indonesia. Seluruh produk Whitelab telah terdaftar dan tersertifikasi BPOM, sehingga aman digunakan sebagai bagian dari perawatan kulit sehari-hari.

Produk Unggulan: Whitelab Ultralight Sunscreen

Dalam berbagai kesempatan, Whitelab terus menekankan pentingnya perlindungan kulit dari paparan sinar matahari melalui produk unggulannya, Whitelab Ultralight Sunscreen. Sunscreen ini diformulasikan dengan tekstur ringan (ultralight), cepat meresap, dan nyaman digunakan tanpa rasa lengket.

Whitelab Ultralight Sunscreen mengandung kombinasi bahan aktif yang berfungsi melindungi kulit dari paparan sinar UVA dan UVB, sekaligus membantu menjaga kelembapan kulit. Produk ini cocok digunakan untuk aktivitas sehari-hari, termasuk bagi pengguna dengan mobilitas tinggi yang membutuhkan sunscreen praktis dan nyaman.

Tenant Whitelab Ramaikan Closing ERAFEST 2025

(Closing ERAFEST 2025 – Sumber: Dokumen Panitia)

Pada Closing ERAFEST 2025, Whitelab turut hadir membuka tenant yang menawarkan berbagai rangkaian produk skincare favorit. Pengunjung dapat menemukan beragam series Whitelab yang disesuaikan dengan kebutuhan kulit, mulai dari perawatan jerawat, hidrasi, hingga perlindungan kulit dari sinar matahari.

Tak hanya menghadirkan produk, tenant Whitelab juga memberikan berbagai promo menarik, seperti penawaran khusus dan paket pembelian hemat yang disambut antusias oleh pengunjung. Kehadiran tenant ini menambah semarak suasana Closing ERAFEST 2025.

Saat ini, produk-produk Whitelab dapat dengan mudah Edufriend temukan melalui berbagai platform e-commerce, serta tersedia di store-store offline terdekat di berbagai kota di Indonesia.

Terima kasih kepada Whitelab atas dukungan dan partisipasinya dalam penyelenggaraan ERAFEST 2025. Kolaborasi ini diharapkan dapat terus terjalin dan menghadirkan pengalaman yang semakin berkesan bagi pengunjung di kesempatan mendatang.

 

 

Writer: Andini Haniyatur Riza 

Editor: Tim News Director