Dilarang Marah sama Orang Tua, Dua Drama Korea Ini Bikin Kamu Sadar Kalau Kasih Sayang Mereka Sebenarnya Luar Biasa

(Source: AsianWiki)

Edufriend, sebagai anak muda yang pikirannya sudah terkontaminasi dengan hiruk-pikuknya dunia yang super keras ini, lo pasti kadang suka kelepasan marah-marah sama orang di rumah, apalagi sama orang tua lo, kan? Entah marahnya karena hal sepele atau memang mereka lagi ngelakuin hal yang salah dan bikin lo kesel banget, pasti ada aja konfliknya di rumah bareng orang tua lo.

Punya rasa marah dan kecewa itu wajar, Edufriend. Yang nggak wajar tuh elo marah-marah ke orang tua lo dengan bahasa yang kasar. Kalau lagi marah dan kecewa sama mereka, coba deh inget-inget hal baik yang orang tua lo pernah lakuin buat lo dan bikin lo itu seneng banget. Tapi, kalau lo masih belum sadar juga, sini gue bantuin lo sadar dengan ngeliat sisi kasih sayang orang tua sejelek apapun sifat anaknya lewat dua drama korea ini:

Romance In The House

Drama yang dibintangi oleh Son Naeun (ex Apink), Minho SHINee, Ji Jinhee dan Kim Jisoo ini angkat konflik seputar keluarga. Naeun yang berperan sebagai anak pertama dalam keluarga, digambarkan sebagai sosok yang melakukan usaha apapun untuk keberlangsungan keluarganya semenjak Ayahnya pergi.

Peran Naeun di sini digambarkan sebagai anak yang punya daddy issues, Edufriend. Hubungan sama Ayahnya nggak baik karena Ayahnya selalu bikin Ibunya susah, jadi sebagai gantinya dia merasa bertanggung jawab buat mastiin kalau Ibunya terus bahagia sejak udah nggak bareng Ayahnya lagi. Tapi, Edufriend, ternyata Ayahnya nggak semenyebalkan itu loh. Dia punya rasa sayang ke keluarganya sama besar kayak yang Naeun kasih ke keluarganya.

Perfect Family

Sesuai dengan judulnya ya, Edufriend, udah pasti drama ini konfliknya seputar keluarga juga. Kali ini pemeran utamanya adalah Park Juhyun sebagai anak tunggal dari dua orang tua yang sudah sempat terkenal lewat drama Sky Castle. Kalau lo nebak orang tuanya Juhyun adalah Bapak Piramida, nilai 100 gue kasih buat lo, Edufriend!

Genre misteri yang melekat di drama ini, bikin drama ini jadi punya banyak plot twist. Saking banyaknya, Juhyun yang berperan sebagai Sunhui, jadi bingung, plot mana yang harus dia percaya. Drama ini bener-bener bikin yang nonton trust issue. Bahkan, Sunhui, pemerannya, juga sempat dibikin nggak percaya sama orang tuanya sendiri.

Ada lebih dari satu peran antagonis di sini, Edufriend. Tapi, kalau lo nonton ini, gue jamin bakal tetep ada rasa heartwarming untuk kasih sayang yang orang tua Sunhui kasih ke dia.

So, Edufriend, hidup ini memang penuh plot twist. Akan ada banyak hal-hal yang akan ganggu hubungan kita sama orang tua. Tapiii, tolong digarisbawahi, semarah apapun lo sama orang tua lo, jangan lama-lama ya, Edufriend!!!

 

 

Writer: Ditha Sadha Keumalasari

Editor: Tim News Director